Tangerang – Setelah sukses dengan single “Menetaplah” yang dirilis agustus kemarin, Trio-Band asal Kota Tangerang Southeast kembali hadir dengan lagu baru yang Up-Beat dan bersemangat yang berjudul “By My Side”.
Southeast sendiri adalah Trio Band yang membawa Pop Rnb dalam sasana musik Indonesia, Southeast menuangkan berbagai perasaaan yang dihadirkan dari sebuah lagu sebagai media untuk mengekspersikan sebuah rasa, frasa, pikiran dan juga alunan dari berbagai macam warna berbeda dalam setiap lagunya. Itulah mengapa lagu-lagu dari Southeast sangat mudah di cerna dan easy-listening bagi para pencinta musik tanah air.
Lagu yang dirilis Southeast kali ini di tulis oleh Fvaad Sang Vokalis dengan nuansa lagu yang up-beat dan bersemangat serta asik dan irama yang menyenangkan. Cocok untuk menjadi lagu di awal hari sebelum beraktifitas.
Lagu ini akan membawa pendengar pada vibes yang berbeda dari perpaduan Pop dan RnB biasanya, menghadirkan vibrasi baru yang membuat hentakan kaki semakin kencang. Cerita yang diusung oleh lagu ini akan relate dengan pendengar, dengan genre Rnb soul/Retro Pop banyak digemari oleh kaum Milenial dan Gen Z. Di Indonesia sendiri Rnb soul memiliki pasar tersendiri, lagu ini membuat pendengar semakin merasa cinta dengan apa yang dicintainya karena mengusung kampanye Relationship Issue dan Equality gender dengan harapan audiens yang mendengarnya akan mendapatkan makna dan pesan yang Southeast sisipkan di lagu ini. Dan untuk Pop Rnb sendiri masih terbilang terbatas musisi yang mengusung jenis musik ini, namun demand dari pasar yang mendengarkan jenis musik Pop Rnb ini masih tinggi.
“By My Side” akan kembali melanjutkan rangkaian cerita yang sebelumnya Menetaplah bawa menjadi sebuah kisah yang akan melengkapi perjalanan dan cerita yang akan Southeast bagikan di Album Pertama yang akan rilis akhir tahun ini. Menceritakan tentang seseorang yang akan melakukan apa saja demi orang yang dicintainya, melewati semua hal, baik susah maupun senang bersama. Segala rasa yang tercipta akan menjadi abadi, terekam dengan apik di memori.